Klaten - Kepala Bidang SDA Dispermades Indra Aji Prasetyo, S.E., M.Si. memberikan penyuluhan Penyuluhan Pengelolaan Bumdes di TMMD Reg 121 Kodim 0723 Klaten di Balai Desa Ngemplak Kecamatan Kalikotes Kabupaten Klaten. (19/08/2024)
Menurut Indra Penyuluhan Bumdes (Badan Usaha Milik Desa) adalah program yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kinerja usaha yang dikelola oleh desa. Penyuluhan ini melibatkan pelatihan, bimbingan, dan konsultasi bagi pengelola Bumdes agar mereka dapat menjalankan usaha dengan lebih efektif dan berkelanjutan.
Baca juga:
Kode Etik Jurnalistik dan Penjelasannya
|
“ pelatihan yang diadakan ini untuk meningkatkan keterampilan pengelola Bumdes dalam bidang manajemen usaha, pemasaran, keuangan, dan lain-lain, selain itu juga untuk memberikan Informasi tentang inovasi terbaru dalam pengelolaan Bumdes, seperti penggunaan teknologi baru, pengembangan produk, atau model bisnis yang sukses, “ kata Indra.
Baca juga:
Najwa Shihab: Profesi Jurnalis
|
Kemitraan antara Bumdes dengan pihak ketiga, seperti lembaga pemerintah, perusahaan swasta, atau organisasi non-pemerintah untuk mendukung perkembangan usaha desa. Keberhasilan dan Kesuksesan dari Bumdes yang berhasil meningkatkan kesejahteraan desa dan memberikan dampak positif pada ekonomi lokal.
Kepala Desa Ngemplak Tri Maryani S.Pd sangat senang dan bangga bisa menerima penyuluhan Bumdes. Dirinya akan mengafiliasikan apa yang telah diterima dalam penyuluhan tersebut. Dengan harapan Bumdesnya dapat berkembang dengan maju dan sesuai aturan pengelolaan dan penggunaan Bumdes yang benar. (Red)