Klaten - Babinsa Koramil 09 Prambanan Kodim 0723/Klaten Serda Suryatmojo melakukan karya bakti dengan bergotong royong membersihkan aliran sungai untuk pertanian di Desa Kebondalem Kidul Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten. (09/02/2023)
Baca juga:
Amsakar: Selamatkan Bumi dari Sampah
|
Kegiatan pembersihan aliran sungai ini melibatkan Babinsa Koramil 09/Prambanan, Gapoktan Krido Makmur, Perangkat Desa Kebondalem Kidul serta warga masyarakat desa Kebondalem Kidul Kec Prambanan.
Babinsa Kebondalem Kidul mengatakan bahwa kegiatan gotong royong tersebut dilaksanakan guna membersihkan sampah yang ada di sepanjang bantaran sungai agar aliran air lebih lancar mengalir ke pertanian warga.
“Kegiatan bersih-bersih aliran sungai tersebut untuk mengantisipasi terjadi banjir pada musim penghujan, ” ucap Serda Suryatmojo.
Babinsa menambahkan bahwa dengan adanya gotong-royong bersama ini untuk memotivasi masyarakat bekerja sama, mengingat gotong-royong adalah nilai dari kebudayaan dan ciri khas bangsa Indonesia. Dengan semangat gotong-royong menimbulkan kebersamaan, keakraban, rasa persaudaraan serta meningkatkan rasa aman, tentram di lingkungan masyarakat.
Disamping itu, Babinsa juga menghimbau dan mengharapkan dengan gotong royong ini, desa yang berada di sekitar sungai bila hujan deras tidak akan kebanjiran.
“Kepada seluruh masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah di sungai, ” pungkas Serda Suryatmojo. (Red)